Home » » Mio Fino - Motor Cute pesaing Scoopy.

Mio Fino - Motor Cute pesaing Scoopy.

Written By Unknown on Jul 7, 2013 | 9:56 PM

Jika melihat desainnya, sekilas mirip Scoopy,,,, ya wong mendaratnya juga duluan scoopy,,, hehehehe. Kaya orang jaman dulu, nyebut pompa air saja sanyooo,,, padahal kan itu merk produk dagang, ya namanya dunia bisnis, yang muncul terlebih dulu ya bakal dikenang,,,,hohoho.
Yamaha juga tak mau kalah mas bro, semenjak hadirnya si Scoopy, Yamaha meluncurkan matic terbarunya, untuk memenuhi permintaan pasar pada motor berdesain classic, yaitu Mio Fino. Namun desainnya terlalu modern menurut saya untuk sebuah motor classic.

Menggunakan mesin dengan kapasitas 113,7cc, 4 Stroke, 2 valve SOHC, Mio Fino dapat menghasilkan daya maksimum 8, 35 PS(6,14 kW)@8.000rpm, serta torsi puncak sebesar 7,84 Nm @7000rpm, yang menjadi permasalahannya yaitu mio fino tidak dibekali dengan teknologi injeksi sebagai penyuplai bahan bakarnya, melainkan masih menggunakan supplai bahan bakar dari karburator, jadi ya jangan heran kalau si Fino terasa boros saat melaju di jalanan, apalagi sekarang BBM naik, ya bagi Mahasiswa seperti saya ya lumayan menguras kantong,,, hehehe.

Untuk melihat spesifikasi teknis nya. mas bro dapat melihat pada tabel berikut ini agar lebih jelas dan seksama dalam memlilh kendaraan nantinya.
Spesifikasi dan Harga Yamaha Mio Fino :
    Harga Baru    : Rp. 13.650.000, (Tipe Classic).
                             Rp. 13.500.000, (Tipe Fashion & Sporty).
    Harga Bekas  :
Spesifikasi Yamaha Mio Fino.
Dimensi (PxLxT):1.830 x 705 x 1.050 mm.
Jarak Sumbu Roda:1.240 mm.
Jarak Terendah Ke Tanah:125 mm.
Ketinggian Tempat Duduk:745 mm.
Berat Isi:94 Kg.
Radius Putar Minimum:-
Suspensi Depan:Teleskopic, 2,3 inch.
Suspensi Belakang:Lengan ayun dengan peredam kejut tunggal.
Ukuran Ban Depan:70/90-14M/C 34P.
Ukuran Ban Belakang:80/90-14M/C 40P.
Rem Depan:Cakram hidrolik dengan piston tunggal.
Rem Belakang:Tromol.
Kapasitas Tangki Bahan Bakar:4,1 Liter.
Kapasitas Minyak Pelumas Mesin:0,9 Liter total.
Penggantian berkala sebesar 0,8 Liter.
Tipe Rangka:Steel pipe underbone.
Tipe Mesin:4 Stroke, 2 valve SOHC.
Sistem Pendinginan:Forced air cooled(pendingin udara).
Sistem Suplay Bahan Bakar :Karburator, Keihin - NCV24X1.
Diameter x Langkah:50,0 x 57,9 mm.
Kapasitas Mesin:113,7 cc.
Daya Maksimum:8, 35 PS(6,14 kW)@8.000rpm.
Torsi Maksimum:7,84 Nm @7000rpm.
Perbandingan Kompresi:8,8 : 1
Kopling:Kering, kopling sentrifugal, Tipe otomatis.
Transmisi:V-belt Otomatis.
Pola Perpindahan Gigi:CVT Otomatis.
Starter:Electric starter, kick starter.
Sistem Pengapian:DC-CDI.
Aki:YTZ4V (MF Battery).
GTZ4V (MF Battery).
Busi:C7HSA (NGK)/
U22 FS-U (DENSO).

Share this post :

Post a Comment

===========================================================
Silahkan berkomentar dengan baik dan benar.
Dilarang menulis komentar yang mengandung unsur Pornografi,
SARA, SARU, Kata Kasar.
Kami sangat menghormati dan menghargai setiap Komentar yang Anda berikan.
===========================================================

 
Contact : Fanspage | Google +. | Twitter.
Copyright © 2013. News Center - All Rights Reserved
Design by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger